Hati-hati 6 Macam Alergi pada Bayi!




Baby AE - Si kecil bisa alergi karena sistem kekebalan tubuhnya  yang lemah, pasti susah banget kalau si kecil sudah rewel dan timbul ruam karena alergi, Bun. Selain itu, kulit bayi sangat sensitive dan rentan terkena bakteri yang membuat si kecil alergi nih. Jadi, ada dua faktor penyebab alergi ini, Bun.
Pertama, kulit bersentuhan langsung dengan zat yang menyebabkan alergi. Kedua, sistem kekebalan tubuh masih belum bisa bereaksi dengan sempurna ketika alergi menyerang. Kalau dibiarkan alergi lebih lama akan berbahaya. Nah, kita perlu tahu apa saja zat yang menyebabkan alergi atau allergen dan cara mengatasinya. Berikut penyebab alergi pada bayi:

1.       Eksim

Eksim merupakan reaksi alergi pada kulit yang ditandai dengan timbulnya warna kemerahan dan rasa gatal. Pada bayi ini ditandai dengan ruam di wajah dan kepala, selain itu diikuti kulit kering, bersisik, dan rasa gatal. Cara mengatasinya cukup pilih produk yang cocok dengan kulit bayi dan gunakan pelembab khusus kulit bayi untuk mengurangi keluhan ruam dan gatal.

2.       Kulit kering

Saat kulit si kecil kering akan menimbulkan rasa gatal, hingga alergi. Penyebabnya adalah perubahan suhu lingkungan yang cukup signifikan. Oleh sebab itu tetap jaga kelembapan kulit bayi dengan memberikan asupan air yang cukup, hindari penggunaan air yang terlalu panas saat memandikan si kecil, dan pakaikan lotion setelah si kecil mandi.

Baca juga: Waspada Makanan Ini Penyebab Keracunan

3.       Alergi air liur

Tentu saja penyebab alergi ini adalah air liur yang menetes dari mulut bayi, terkadang menetes sampai dagu. Nah, karena bersentuhan langsung dengan air liur kulit si kecil timbul ruam merah dan sedikit bitnik merah. Cata mengatasinya cukup segera bersihkan area mulut dengan lembut agar sisa ASI maupun air liur tak menyebabkan alergi pada si kecil.

4.       Biang Keringat

Selain air liur, biang keringat dari si kecil yang sering muncul di area tertutup, seperti baju atau lipatan kulit seperti leher, paha, punggung, dan lengan. Cara mengatasinya gunakan bedak lotion yang mengandung callamyne, keringkan tubuh bayi dengan air hangat, dan memakai pakaian tipis.

Baca juga: Kenali Gejala COVID-19 pada Bayi

5.       Alergi pada makanan

Si kecil juga bisa lho alergi dengan makanan yang dikonsumsi oleh ibu, karena si kecil juga meminum ASI bunda, nih. Makanan yang bisa menyebabkan alergi pada si kecil diantaranya, olahan susu, telur, makanan laut, dan kacang-kacangan. Gejala yang ditimbulkan pun beragam, seperti diare, ruam merah pada kulit, gatal, batuk, sesak napas, dan bengkak di bagian tubuh tertentu. Nah, tentunya bunda harus hati-hati dalam memilih makanan.

6.       Ruam Popok

Alergi ini sering terjadi dan muncul karena kulit si kecil tidak cocok dengan popok. Ruam popok dapat terjadi karena beberapa hal, seperti iritasi kulit akibat penggunaan produk baru, misalnya tisu pembersih atau popok merek lain, dan kontak terlalu lama dengan urine atau feses yang menyebabkan daerah bokong dan sekitarnya lembap. Jadi untuk menghindarinya usahakan sering mengganti popok, pastikan membersihkan area bokong dan genital, jangan lupa dikeringkan dan olesi krim untuk ruam popok.

Subscribe to receive free email updates:

0 Response to "Hati-hati 6 Macam Alergi pada Bayi!"

Posting Komentar